Ketika menyebut Kalimantan Selatan, salah satu hal yang langsung terlintas di benak banyak orang adalah kelezatan Soto Banjar. Makanan khas suku Banjar ini, telah menjadi ikon kuliner Banjarmasin dan sekitarnya. memiliki cita rasa tersendiri, kuahnya yang harum, serta rempah-rempahnya yang menenangkan membuat Soto Banjar bukan hanya sekadar makanan, tetapi juga bagian dari identitas budaya.
Soto Banjar salah satu kuliner yang selalu disajikan pada acara arisan, aqiqah atau pun acara syukuran kecil seperti wisuda. Meskipun bukan berasal dari Banjarmasin, bagiku Soto Banjar selalu menjadi menu andalan diberbagai acara keluarga. Tidak heran, beberapa kali Saya menghadiri acara Aqiqah, Arisan atau pun Sunatan, keluarga lebih memilih membuat Soto Banjar untuk disajikan dan dinikmati para undangan. Selain praktis, cara membuatnya tidak sulit. Soto Banjar, sifatnya yang fleksibel dan mudah disajikan dalam jumlah besar.
Salah satu rahasia kelezatan Soto Banjar terletak pada kekuatan rempah-rempahnya yang khas. Tak seperti soto dari daerah lain yang cenderung gurih berlemak, Soto Banjar memiliki kuah bening namun kaya rasa karena racikan rempah yang berpadu sempurna.
Di dalamnya, terdapat kayu manis, cengkeh, kapulaga, pala, lada putih, serta jahe yang direbus bersama ayam kampung hingga mengeluarkan aroma harum yang menenangkan. Perpaduan ini menciptakan rasa hangat, sedikit manis, dan sangat menggugah selera.
Tak hanya menambah cita rasa, rempah-rempah ini juga memberikan efek menenangkan dan menyegarkan tubuh menjadikan Soto Banjar bukan hanya enak disantap, tapi juga membuat nyaman dari dalam. Itulah sebabnya, soto ini sangat cocok disajikan di pagi hari, saat tubuh butuh kehangatan dan semangat.
Jadi jika Anda rencana membuat acara syukuran kecil di rumah, Soto Banjar bisa menjadi salah satu ide yang bisa dibuat dan disajikan pada tamu undangan. Selain rasanya nikmat, cara membuatnya mudah, bisa dibuat dengan porsi yang banyak.
Berikut Resep membuat Soto Banjar
🥣 Resep Soto Banjar Rumahan
Bahan utama:
• 1 ekor ayam kampung (boleh diganti ayam negeri), potong jadi 4
• 2 liter air untuk merebus
• 100 gram bihun, seduh air panas
• 3–4 butir telur rebus, kupas dan belah dua
• Ketupat atau lontong secukupnya, potong-potong
• Perkedel kentang (opsional)
Bumbu halus:
• 7 siung bawang merah
• 5 siung bawang putih
• 2 cm jahe
• 1 sdt merica butiran
• Garam secukupnya
Bumbu utuh (direbus bersama ayam):
• 2 batang kayu manis
• 4 butir kapulaga
• 4 butir cengkeh
• 1/4 sdt pala bubuk
Pelengkap:
• Daun bawang dan seledri, iris tipis
• Bawang goreng
• Sambal (cabai rebus diulek)
• Jeruk nipis
👨🍳 Cara Memasak:
1. Rebus ayam dalam air hingga setengah matang. Buang buihnya agar kuah jernih.
2. Masukkan bumbu utuh (kayu manis, kapulaga, cengkeh, pala). Rebus kembali hingga ayam empuk dan kaldu harum.
3. Sementara itu, tumis bumbu halus hingga harum, lalu masukkan ke dalam rebusan ayam.
4. Setelah ayam matang, angkat dan suwir dagingnya. Sisihkan.
5. Koreksi rasa kuah: tambahkan garam dan merica jika perlu.
6. Siapkan mangkuk: tata ketupat/lontong, bihun, suwiran ayam, telur rebus, dan perkedel (jika pakai).
7. Siram dengan kuah panas, taburi bawang goreng, irisan daun bawang, dan seledri.
8. Sajikan dengan sambal dan perasan jeruk nipis.
✨ Tips Tambahan:
• Untuk rasa lebih gurih, tambahkan sedikit kaldu ayam bubuk atau rebus ayam kampung lebih lama dengan api kecil.
• Jangan terlalu banyak bumbu pala agar tidak pahit.
• Soto Banjar enak disantap hangat, cocok untuk sarapan atau hidangan acara keluarga.
