Dari tahun ke tahun, kue bolu selalu saja menjadi incaran masyarakat hampir di seluruh daerah di Indonesia.
Kue berbahan dasar telur, terigu dan gula pasir ini sering sekali Anda dapati di acara pernikahan, aqiqah, arisan, acara rapat di kantor hingga pertemuan keluarga.
Selain mudah ditemukan,cara membuatnya pun gampang, rasanya yang lezat cocok disantap dengan kopi atau pun teh hangat. Varian rasa kue bolu zaman dulu, hanya ada rasa coklat, gula merah
Seiring berkembangnya zaman, varian kue bolu dari berbagai daerah pun bermunculan. Masyarakat mulai kreatif membuat kue dengan aneka toping sehingga menghadirkan rasa berbeda yang membuat lidah para penikmat kue bolu tidak merasa bosan.
Bolu Susu Malino, hadir sebagai kue khas daerah wisata yang berlokasi di kabupaten Gowa. Malino daerah wisata yang cukup terkenal di seluruh Nusantara hingga ke mancanegara.
Udaranya yang dingin menarik pengunjung lokal untuk datang menghilangkan penat, mendinginkan kepala setelah seminggu disibukkan oleh pekerjaan.
Seperti biasa, ketika Anda berkunjung ke Malino. Oleh-oleh khas daerah tersebut menjadi incaran buat keluarga di rumah, teman atau pun tetangga. Produk yang sering dibeli para pelancong yakni markisa, tenteng, buah alpukat, buah strawberry dan aneka macam sayuran.
Setahun terakhir ini, sudah hadir bolu susu malino. Outletnya berlokasi di Jl. Sultan Hasanuddin, kecamatan Tinggi Moncong, Kabupaten Gowa.
Bolu Susu Malino, menghadirkan berbagai varian rasa di antaranya bolu coklat, tiramisu, bolu strawberry coklat, roti putri salju dan choux. Semuanya enak dan nikmat, namun kebanyakan pengunjung khususnya anak-anak sangat menyukai varian terbaru choux dan roti salju.
Jika Anda berencana untuk liburan ke Malino, seperti saya kemarin membawa anak-anak ke main ke area pohon pinus. Di sana anak-anak naik kuda dan menikmati udara sejuk.
Bolu Susu Malino, sebagai cemilan sambil duduk-duduk di bawah pohon sambi mencicipi bolu susu, seketika udara dingin terasa hangat.
